HAMBA ALLAH BANYAK
MEMOHON AMPUN DI AKHIR MALAM
Disusun
oleh : Azwir B. Chaniago
Salah satu kewajiban yang mesti dipenuhi hamba hamba Allah adalah banyak memohon ampun kepada Allah Ta'ala karena kita sering bahkan bisa jadi terus menerus berbuat dosa. Dalam hadits qudsi Allah Ta’ala berfirman :
يَا
عِبَادِي إِنَّكُمْ تُخْطِئُونَ بِاللَّيْلِ وَالنَّهَارِ وَأَنَا أَغْفِرُ
الذُّنُوبَ جَمِيعًا فَاسْتَغْفِرُونِي أَغْفِرْ لَكُمْ
Wahai hamba-hambaKu sesungguhnya kalian semua melakukan kesalahan di waktu malam dan siang, sedangkan Aku mengampuni segala dosa semuanya, maka mintalah ampun kalian semua kepada-Ku niscaya Aku ampuni kalian. (H.R Imam Muslim).
Hakikatnya, hamba hamba Allah mestilah memohon ampun di setiap saat. Tetapi ketahuilah bahwa Allah Ta'ala menyediakan waktu yang sangat baik untuk memperbanyak memohon ampun pada sepertiga akhir malam.
Sungguh Allah Ta’ala memuji hamba hamba-Nya yang banyak memohon ampun pada akhir malam. Allah Ta’ala berfirman :
الصَّابِرِينَ
وَالصَّادِقِينَ وَالْقَانِتِينَ وَالْمُنْفِقِينَ وَالْمُسْتَغْفِرِينَ
بِالْأَسْحَارِ
(Juga) orang yang sabar, orang yang benar orang yang taat, orang yang menginfakkan hartanya DAN ORANG YANG MEMOHON AMPUN PADA WAKTU SEBELUM FAJAR. (Q.S Ali Imran 17).
Dan juga Allah Ta'ala berfirman :
كَانُوا
قَلِيلًا مِنَ اللَّيْلِ مَا يَهْجَعُونَ
وَبِالْأَسْحَارِ
هُمْ يَسْتَغْفِرُونَ
Mereka sedikit sekali tidur waktu malam. Dan pada akhir malam mereka memohon
ampunan. (Q.S adz Dzariyat 17-18)
Rasulullah Salallahu ‘alaihi Wasallam menjelaskan dalam sabda beliau bahwa Rabb kita yang Maha Agung turun ke langit dunia di sepertiga malam terakhir. Ini termasuk salah satu kesempatan yang sangat dianjurkan untuk BERDOA DAN MEMOHON AMPUN :
يَنْزِلُ رَبُّنَا تَبَارَكَ وَتَعَالَى كُلَّ لَيْلَةٍ إِلَى السَّمَاءِ الدُّنْيَا حِينَ يَبْقَى ثُلُثُ اللَّيْلِ الآخِرُ يَقُولُ: مَنْ يَدْعُونِي، فَأَسْتَجِيبَ لَهُ مَنْ يَسْأَلُنِي فَأُعْطِيَهُ، مَنْ يَسْتَغْفِرُنِي فَأَغْفِرَ لَهُ
Rabb kita yang Maha Agung dan Maha Tinggi turun setiap malam ke langit dunia ketika telah tersisa sepertiga malam terakhir.
Dia berfirman : Siapakah yang berdoa kepadaku, maka aku akan mengabulkannya.Siapa yang meminta kepadaku, maka aku akan memberinya. Siapa yang memohon ampun kepadaku maka akan Aku ampuni. (H.R Imam Bukhari dan Imam Muslim, dari Abu Hurairah)
Oleh karena itu hamba hamba Allah hendaklah mengambil kesempatan yang SANGAT BAIK ini untuk MEMOHON AMPUN DI SEPERTIGA MALAM TERAKHIR disamping waktu waktu yang lainnya.
Dan juga selain memohon ampun di sepertiga akhir malam
ini SANGAT DIANJURKAN PULA untuk melengkapi dengan shalat malam, berdoa,
membaca al Qur an, berdzikir dan yang lainnya.
Wallahu A'lam. (3.311)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar