Kamis, 18 Juli 2019

JANGAN DIABAIKAN DOA BERLINDUNG DARI SYAITHAN


JANGAN DIABAIKAN DOA BERLINDUNG DARI SYAITHAN

Oleh : Azwir B. Chaniago

Ketahuilah bahwa godaan syaithan yang musuh manusia itu adalah lemah, yaitu sebagaimana firman Allah Ta’ala :

اِنَّ کَیۡدَ الشَّیۡطٰنِ کَانَ ضَعِیۡفًا

Sesungguhnya tipu daya syaithan itu lemah. (Q.S an Nisa’ 76)

Sementara itu manusia juga diciptakan dalam keadaan lemah. Allah Ta’ala berfirman :

وَخُلِقَ الْإِنْسَانُ ضَعِيفًا

Manusia diciptakan (bersifat) lemah. (Q.S an Nisa’ 28).

Meskipun diciptakan bersifat lemah yaitu sama sama lemah dengan syaithan  tapi manusia sanggup mengalahkan syaithan yaitu dengan memohon pertolongan dan perlindungan kepada Allah Ta’ala yang Mahakuat dan Mahaperkasa. 

Allah Ta’ala mengingatkan untuk berlindung kepada-Nya ketika hendak membaca al Quran agar syaithan tak bisa mengganggu. Allah Ta’ala berfirman :

فَإِذَا قَرَأْتَ الْقُرْآنَ فَاسْتَعِذْ بِاللّهِ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيمِ

Maka apabila engkau (Muhammad) hendak membaca al Qur an mohonlah perlindungan kepada Allah dari syaithan yang terkutuk. (Q.S an Nahl 98)

Selain itu ada doa dan dzikir yang diajarkan Rasulullah Salallahu ‘alaihi Wasallam dan sangat dianjurkan untuk senantiasa dibaca oleh orang orang beriman yaitu doa dan dzikir yang berkaitan dengan mohon perlindungan kepada Allah Ta’ala terhadap GANGGUAN SYAITHAN, diantaranya adalah :
   
Pertama : Membaca doa dan dzikir ketika keluar rumah, yaitu :

Beliau Salallahu ‘alaihi wasallam bersabda : Barangsiapa yang ketika keluar rumah membaca (dzikir) :
بِسْمِ اللهِ تَوَكَّلْتُ عَلَى اللهِ لاَحَوْلَ وَلاَقُوَّةَ اِلاَّ بِاللهِ

 Bismillahi tawakkaltu ‘alallahi, walaa haula wala quwwwata illa billah (Dengan nama Allah aku berserah diri kepada-Nya, dan tidak ada daya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan-Nya) maka Malaikat akan berkata  kepadanya, (Sungguh) engkau telah diberi petunjuk (oleh Allah), dicukupkan (dalam segala keperluanmu) dan dijaga (dari semua keburukan) sehingga SYAITHANPUN TIDAK BISA MENDEKATI.
Dan syaithan yang lain berkata kepada temannya; Bagaimana (mungkin) kamu bisa (mencelakakan) seorang yang telah diberi petunjuk, dicukupkan dan dijaga (oleh Allah). (H.R at Tirmidzi no. 3426 dan Abu Daud no. 5095. Dishahihkan oleh Syaikh al Albani).

Kedua : Membaca doa dan dzikir masuk masjid, yaitu :

أَعُوْذُ بِاللَّهِ الْعَظِيْمِ، وَبِوَجْهِهِ الْكَرِيْمِ، وَسُلْطَانِهِ الْقَدِيْمِ، مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ،

Aku berlindung kepada Allah Yang Maha Agung, dengan wajahNya Yang Mulia dan kekuasaanNya yang abadi, dari syaithan yang terkutuk. (H.R Abu Daud)
Ketiga : Membaca doa keluar masjid, yaitu :

بِسْمِ اللَّهِ وَالصَّلاَةُ وَالسَّلاَمُ عَلَى رَسُوْلِ اللَّهِ، اَللَّهُمَّ إِنِّيْ أَسْأَلُكَ مِنْ فَضْلِكَ، اَللَّهُمَّ اعْصِمْنِيْ مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ

Dengan nama Allah, semoga shalawat dan salam terlimpahkan kepada Rasulullah. Ya Allah, sesungguhnya aku minta kepadaMu dari karuniaMu. (H.R Muslim) Ya Allah, peliharalah aku dari godaan syaithan yang terkutuk.(H.R Ibnu Majah).
 
Keempat : Doa dan dzikir ketika masuk ke kamar mandi-wc, yaitu : 

Dalam satu hadits dari Zaid bin Arqan disebutkan bahwa Rasulullah Salallahu ‘alaihi Wasallam bersabda :  

إِنَّ هَذِهِ الْحُشُوشَ مُحْتَضَرَةٌ ، فَإِذَا دَخَلَ أَحَدُكُمْ فَلْيَقُلْ : اللَّهُمَّ إِنِّي أَعُوذُ بِكَ مِنَ الْخُبُثِ وَالْخَبَائِثِ

Sesungguhnya tempat-tempat buang air besar ini dihadiri (oleh para syaithan), maka jika salah seorang dari kalian hendak masuk kamar mandi (wc), ucapkanlah : Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepadamu dari syaithan laki-laki dan syaithan perempuan. (H.R Imam Ahmad, Ibnu Majah, Ibnu Hibban dan yang selainnya).

Itulah sebagian doa dan dzikir yang diajarkan Rasulullah Salallahu ‘alaihi Wasallam. Orang orang beriman sangatlah dianjurkan untuk melazimkan dirinya membacanya sehingga terlindung dari berbagai godaan dan gangguan syaithan. Insya Allah ada manfaatnya bagi kita semua. Wallahu A’lam. (1.691)
  

Tidak ada komentar:

Posting Komentar