Jumat, 19 Januari 2024

SUJUD DALAM SHALAT SALAH SATU JALAN PENGHAPUS DOSA

 

SUJUD DALAM SHALAT SALAH SATU JALAN PENGHAPUS DOSA

Disusun oleh : Azwir B. Chaniago

Sungguh, sujud adalah salah satu rukun dalam shalat. Gerakan sujud memiliki makna yang sangat dalam syariat Islam. Diantaranya  yaitu  bukti atau  pengakuan orang orang beriman  sebagai makhluk ciptaan Allah Subhanahu wa Ta'ala yang penuh dengan segala kelemahan dan kehinaan di hadapan-Nya. Gerakan ini dilakukan dengan posisi tubuh menunduk serendah-rendahnya, yaitu hingga dahi menyentuh tanah.

Bahwa sujud adalah saat saat paling dekat seorang hamba dengan Rabb-nya. Perkara ini telah dijelaskan Rasulullah Salallahu 'alaihi Wasallam dalam sabda beliau :

أَقْرَبُ مَا يَكُوْنُ العَبْدُ مِنْ رَبِّهِ وَهُوَ سَاجِدٌ ، فَأكْثِرُوا الدُّعَاءَ .

Seorang hamba berada PALING DEKAT dengan Rabb-nya ialah ketika ia sedang bersujud. Maka perbanyaklah doa ketika itu. (H.R Imam Muslim).

Ketahuilah bahwa sujud dalam shalat akan meninggikan  beberapa derajat dan menghapus beberapa dosa sebagaimana dijelaskan oleh Rasulullah Salallahu 'alaihi Wasallam dalam sabda beliau :

Pertama : Hadits yang diriwayatkan oleh Imam Ahmad dan yang selainnya.

Dari Ma'dan bin Abi Thalhah al Ya'muri rahimahullah menceritakan :

لَقِيتُ ثَوْبَانَ مَوْلَى رَسُولِ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ، فَقُلْتُ لَهُ: حَدِّثْنِي بِحَدِيثٍ عَسَى اللَّهُ أَنْ يَنْفَعَنِي بِهِ، فَقَالَ: عَلَيْكَ بِالسُّجُودِ، فَإِنِّي سَمِعْتُ رَسُولَ اللَّهِ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَقُولُ: مَا مِنْ عَبْدٍ يَسْجُدُ لِلَّهِ سَجْدَةً، إِلَّا رَفَعَ اللَّهُ لَهُ بِهَا دَرَجَةً، وَحَطَّ عَنْهُ بِهَا خَطِيئَةً

Aku pernah menjumpai Tsauban radhiallahu 'anhu, seorang bekas pelayan Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam. Aku berkata kepadanya : Ceritakan padaku suatu hadits yang mudah-mudahan Allah akan memberikan manfaatnya kepadaku dengan hadits tersebut. Tsauban  menjawab : Hendaklah engkau (bersungguh-sungguh memperbanyak) sujud, karena aku mendengar Rasulullah shallallahu 'alaihi wa sallam bersabda :

Tidaklah seorang hamba pun yang bersujud kepada Allah dengan sekali sujud, melainkan Allah akan mengangkatnya beberapa derajat dan menghapuskan beberapa dosa. (H.R Ibnu Hibban, Nasa’i, Ibnu Majah Imam Ahmad, Ibnu Khuzaimah,  Abu Nu’aim dan al Baihaqi)

Kedua : Hadits yang diriwayatkan oleh Ibnu Hibban dan yang selainnya.  

Sungguh, ketika seorang hamba shalat lalu Allah Ta'ala tempatkan dosa  dosanya di kepala dan di pundaknya. Dosa dosa itu berguguran pada saat  dia rukuk dan sujud. Rasulullah Salallahu ‘alaihi Wasallam bersabda :

إِنَّ الْعَبْدَ إِذَا قَامَ يُصَلِّي أُتِيَ بِذُنُوبِهِ فَوَضَعَتْ عَلَى رَأْسِهِ أَوْ عَاتِقِهِ فَكُلَّمَا رَكَعَ أَوْ سَجَدَ تساقطت عنه

Sesungguhnya, tatkala seorang hamba berdiri shalat, didatangkanlah seluruh dosanya, kemudian diletakkan di atas kepala dan kedua pundaknya, maka ketika ia rukuk DAN SUJUD, dosa-dosa tersebut berguguran. (H.R Ibnu Hibban, ath Thabrani, dan yang selainnya. Dishahihkan oleh Syaikh al Albani dalam ash Shahihah).

Oleh karena itu hamba hamba Allah hendaklah bersemangat mengambil keutamaan yang sangat baik ini yaitu : (1) Mengutamakan shalat fardhu dan memperbanyak shalat sunnah. (2)  Tidak terburu buru bangkit dari sujud dalam shalat.

Wallahu A'lam. (3.205)

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar