MUSLIM DAN KAFIR TAK SALING MEWARISI HARTA
Oleh : Azwir B. Chaniago
Umumnya persaudaraan atau pertalian keluarga,
di antara manusia dilandaskan pada nasab atau garis keturunan. Ini tidak
sepenuhnya benar kalau ditimbang dengan ukuran syariat. Persaudaraan dalam
Islam terutama sekali adalah atas dasar
kesamaan akidah atau iman. Jadi tidak selalu berkaitan dengan nasab.
Allah Ta’ala berfirman :
إِنَّمَا الْمُؤْمِنُونَ إِخْوَةٌ فَأَصْلِحُوا بَيْنَ أَخَوَيْكُمْ
ۚ وَاتَّقُوا اللَّهَ لَعَلَّكُمْ تُرْحَمُونَ
Sesungguhnya orang beriman itu bersaudara,
karena itu damaikanlah antara kedua saudaramu (yang berselisih) dan bertakwalah
kepada Allah agar kamu mendapat rahmat. (Q.S al Hujurat 10).
Selanjutnya perhatikanlah bagaimana firman
Allah Ta’ala ketika salah satu anak Nabi Nuh bernama Qan’an ingkar kepada
risalah yang dibawa Nabi Nuh. Pada saat anaknya Qan’an berada dalam gulungan
banjir besar bersama orang yang ingkar kepada Nabi Nuh maka Nabi Nuh ingin
menyelamatkan anaknya tersebut.
Lalu Nabi Nuh menyuruh anaknya naik ke kapal
agar selamat. Anaknya tak mau naik ke kapal dan menjawab : Aku akan mencari
perlindungan ke gunung yang dapat menghindarkan aku dari air bah. Nuh berseru
kepada Rabb-nya.
وَنَادَىٰ نُوحٌ رَبَّهُ فَقَالَ رَبِّ
إِنَّ ابْنِي مِنْ أَهْلِي وَإِنَّ وَعْدَكَ الْحَقُّ وَأَنْتَ أَحْكَمُ
الْحَاكِمِينَ
Dan bermohon kepada Rabb-nya sambil berkata :
Ya Rabb-ku sesungguhnya anakku adalah termasuk keluargaku. Dan janji-Mu itu
pasti benar. Engkau adalah hakim yang paling adil. (Q.S Huud 45).
Lalu Allah Ta’ala berfirman :
قَالَ يَا نُوحُ إِنَّهُ لَيْسَ مِنْ
أَهْلِكَ ۖ إِنَّهُ عَمَلٌ غَيْرُ صَالِحٍ ۖ فَلَا تَسْأَلْنِ مَا لَيْسَ لَكَ
بِهِ عِلْمٌ ۖ إِنِّي أَعِظُكَ أَنْ تَكُونَ مِنَ الْجَاهِلِينَ
Dia (Allah) berfirman : Wahai Nuh !.
Sesungguhnya dia bukanlah termasuk keluargamu karena perbuatannya sungguh tidak
baik. Sebab itu janganlah engkau memohon kepada-Ku sesuatu yang tidak engkau
ketahui (hakikatnya). Aku menasehatimu agar (engkau) tidak termasuk orang yang
bodoh. (Q.S Huud 46).
Dari kisah Nabi Nuh dan anaknya Qan’an dapat
diketahui bahwa HUBUNGAN KELUARGA KARENA NASAB MENJADI BATAL TERSEBAB PERBEDAAN
AQIDAH. Lalu ketika hubungan keluarga sudah batal maka hak waris jadi
terhalang. Rasulullah Salallahu ‘alaihi
wasallam bersabda :
لَا
يَرِثُ الْمُسْلِمُ الْكَافِرَ وَلَا الْكَافِرُ الْمُسْلِمَ
Orang muslim tidak mewarisi dari orang kafir
dan orang kafir tidak mewarisi dari orang muslim. (H.R Imam Bukhari dan Imam
Muslim, dari Usamah bin Zaid).
Insya Allah ada manfaatnya bagi kita semua.
Wallahu A’lam. (1.345)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar