Selasa, 08 Juli 2014

MENGHARAP BALASAN DARI MANUSIA



MENGHARAP BALASAN DARI MANUSIA

Oleh : Azwir B. Chaniago

Islam menyuruh kita untuk berbuat baik kepada manusia. Dan  sangatlah dianjurkan kalau kita melakukan suatu kebaikan terhadap seseorang lalu melupakannya dari manusia. Kalau ada yang telah diberikan kebaikan lalu berterima kasih bahkan membalas kebaikan kita ini tentu suatu yang terpuji, tapi jumlah manusia yang demikian sangat sedkit. 

Ketahuilah bahwa, jangankan berterima kasih kepada sesama manusia, kepada Allah masih sedikit manusia yang bersyukur (berterima kasih). Padahal Allah telah memberikan nikmat yang tidak terhitung jumlah dan jenisnya. Allah berfirman : “Wa qaliilun min ‘ibadiyasy syakuur” Dan sedikit sekali dari hamba hamba-Ku yang bersyukur (Q.S Saba’ 13)

Jadi berberbuat baiklah kepada manusia dengan ikhlas dan mengharap pahala dan ridha dari Allah semata. Jika kita mengharapkan balasan atau terima kasih dari manusia maka siap siaplah untuk kecewa.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar